Sinergi BAZNAS RI dan Kementerian PUPR Hadirkan UPZ Demi Kesejahteraan Indonesia
22/08/2025 | Penulis: Humas Baznas Kota Cimahi
BAZNAS RI Resmikan UPZ Kementerian Pekerjaan Umum: Sinergi Kuat Menuju Indonesia Berkah!
Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI secara resmi menerbitkan Surat Keputusan (SK) pembentukan Unit Pengumpul Zakat (UPZ) di lingkungan Kementerian Pekerjaan Umum. Kebijakan ini diambil sebagai upaya memperkuat pengelolaan serta optimalisasi pemanfaatan Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS) di Indonesia.
Penyerahan SK dilaksanakan di Ruang Rapat Lantai 3 Gedung Utama Kementerian Pekerjaan Umum, dengan dihadiri Pimpinan BAZNAS RI Bidang Pengumpulan, H. Rizaludin Kurniawan, S.Ag, M.Si, CFRM; Ketua UPZ BAZNAS Kementerian PUPR Periode 2022–2025, Ir. Miftachul Munir, M.T; serta Ketua UPZ BAZNAS Kementerian Pekerjaan Umum Periode 2025–2030, Ir. Edy Juharsyah, M.Tech, beserta jajaran.
Dalam sambutannya, H. Rizaludin menegaskan bahwa keberadaan UPZ di kementerian memiliki peranan vital dalam tata kelola zakat. Ia berharap UPZ BAZNAS Kementerian Pekerjaan Umum dapat meningkatkan penghimpunan zakat, infak, dan sedekah secara tepat sasaran, profesional, dan transparan, sehingga manfaatnya bisa dirasakan luas oleh masyarakat.
Menurutnya, zakat merupakan ibadah yang bukan hanya mendekatkan diri kepada Allah, melainkan juga wujud kepedulian terhadap sesama. Ia mengingatkan pentingnya menyalurkan harta dengan cara yang benar agar membawa keberkahan bagi kehidupan.
Sementara itu, Ir. Edy Juharsyah, M.Tech, sebagai Ketua UPZ periode baru, menyampaikan komitmennya untuk mengemban amanah ini demi kemaslahatan umat.
Dengan terbentuknya UPZ, BAZNAS berharap pengelolaan zakat dapat dijalankan secara amanah, akuntabel, transparan, dan sesuai prinsip syariah, sehingga berkontribusi nyata dalam mewujudkan masyarakat yang sejahtera.
Berita Lainnya
SDN Cibeber Mandiri 1 Salurkan Donasi Kemanusiaan melalui BAZNAS Kota Cimahi untuk Korban Banjir di Sumatra
BAZNAS Kota Cimahi Menghimpun Donasi dari Masjid Nurul Falah Nusa Hijau Permai untuk Korban Bencana Banjir Sumatra
Update Kemanusiaan: BAZNAS Telah Jangkau 122.133 Penerima Manfaat Bencana Sumatera
BAZNAS Salurkan Bantuan untuk 77.977 Jiwa Terdampak Bencana di Sumatra
Masjid Baiturrahman Buciper Cimahi Hadirkan Secercah Harapan bagi Korban Banjir di Sumatra melalui Penggalangan Dana BAZNAS Kota Cimahi.
BAZNAS Kota Cimahi menyalurkan bantuan alat dengar kepada warga Kelurahan Citeureup

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
